Friday, October 25, 2013

Menumbuhkan Rambut dengan Cepat Secara Alami

Tips Menumbuhkan rambut
Tips Menumbuhkan rambut - Mempunyai rambut panjang, tebal, hitam mengkilap, serta sehat merupakan impian hampir semua kaum hawa. Akan tetapi mungkin ada sebagian kita yang rambutnya susah tumbuh sehingga tidak bisa menata rambut sesuai dengan tren yang lagi booming.

Sebenarnya rambut itu akan bisa tumbuh sendiri dengan cepat jika dalam kondisi yang sehat. Maka dari itu menjaga perawatan rambut sehari-hari agar selalu sehat juga perlu dilakukan.

Jika Anda bingung lantaran kurangnya biaya untuk pergi ke salon, Anda tidak usah khawatir karena tips menumbuhkan rambut ini bisa Anda lakukan sendiri di rumah.

Anda bisa memanfaatkan bahan-bahan alami untuk membantu proses tumbuhnya rambut, dan Anda tidak perlu merasa khawatir akan bahaya yang ditimbulkan karena bahan ini terbuat dari alam. 

Bahan-bahan alami ini ternyata sudah sejak zaman dahulu dipakai sebagai obat tradisional untuk menjaga kesehatan rambut dan menjaga agar rambut tumbuh panjang.

Berikut beberapa tips menumbuhkan rambut dengan bahan alami.
  1. Putih telur
    Nutrisi dalam telur ternyata sangat baik untuk kesehatan rambut dan menjadikannya lebih kuat. Caranya sangat mudah siapkan 3 butir telur ambil putihnya. Kemudian kocok putih telur tersebut hingga berbusa. Selanjutnya usapkan pada rambut sambil dipijat-pijat dan diamkan selama kurang lebih 5-10 menit. Setelah itu cuci dengan shampoo dan bilas dengan air bersih.
  2. Santan
    Percaya atau tidak ternyata santan selain bisa membuat rambut lembut dan mengkilap, santan juga bisa mempercepat tumbuhnya rambut. Caranya siapkan santan secukupnya lalu usapkan pada kepala sambil dipijat-pijat, bungkus dengan memakai kain atau handuk dan diamkan selama kurang lebih 15-20 menit. Selanjutnya bilas dengan menggunakan air bersih. Lakukan cara ini secara rutin 3-4 kali dalam seminggu agar mendapatkan hasil yang maksimal.
  3. Air putih
    Mengkonsumsi 8 gelas air putih dalam sehari selain diyakini untuk menjadikan tubuh lebih sehat, ternyata juga bisa mempercepat tumbuhnya rambut. Hal tersebut dikarenakan air bisa mengaktifkan sel-sel yang mati pada rambut, sehingga rambut menjadi kuat, subur, dan terjaga.
  4. Mengkonsumsi makanan yang berprotein
    Protein termasuk nutrisi penting bagi rambut. Maka dari itu penuhi protein rambut dengan mengkonsumsi makanan sehat seperti daging merah, ikan, ayam, kacang-kacangan, telur, dan produk olahan susu.
  5. Minyak zaitun
    Minyak zaitun memang sejak zaman dahulu sudah dipercaya untuk merawat rambut. Selain rambut menjadi halus, minyak zaitun juga bisa membantu untuk menumbuhkan rambut. Caranya sebelum tidur  keramas lah terlebih dahulu lalu teteskan minyak zaitun kurang lebih 4-5 tetes ke kulit kepala, lalu ratakan sambil dipijat-pijat. Diamkan selama semalaman lalu cucilah dengan air bersih pada pagi harinya.
  6. Teh hijau
    Kandungan antioksidan dalam teh hijau bisa membantu sirkulasi darah ke rambut menjadi lebih lancar sehingga dapat membantu proses pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat. Caranya seduh teh hijau dengan menggunakan air hangat, lalu usapkan ke kulit kepala hingga rata. Bungkus rambut dengan memakai kain atau handuk dan diamkan kurang lebih 20 menit lalu bilas dengan air bersih.
  7. Kulit buah apel
    Jika sirkulasi darah ke kepala lancar maka pertumbuhan rambut pun akan bisa menjadi lebih cepat. Hal tersebut bisa diatasi dengan memakai kulit buah apel yang diyakini memiliki vitamin yang bisa meningkatkan sirkulasi darah ke kepala. Buah apel memang diyakini bisa mencegah rambut rontok karena kandungan polifenol di dalamnya. Selain buahnya, kulit apel juga bisa  bermanfaat untuk menjadikan rambut sehat dan bernutrisi. Caranya siapkan kulit buah apel lalu haluskan. Selanjutnya usapkan tumbukan kulit apel tersebut pada kepala dan diamkan kurang lebih 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
  8. Asupan vitamin B
    Vitamin B juga dibutuhkan untuk menjaga agar rambut selalu sehat dan subur. Jika kekurangan vitamin B, bisa menyebabkan rambut menjadi kering, pecah, dan rapuh. Asupan vitamin B bisa diperoleh dengan mengkonsumsi buah-buahan seperti pisang, dll.
  9. Kurangi blow-dry
    Blow-dry memang bisa membantu kita dalam mengeringkan rambut  menjadi lebih cepat. Namun, jika rambut kita sering kena panas hair dryer ini bisa menyebabkan rambut kering dan mudah patah. Maka dari itu, lebih baik keringkan rambut dengan cara alami yaitu dengan di angin-anginkan dalam udara bebas atau jika memang keburu-buru bisa memakai hair dryer tapi dengan suhu panas yang sedang dan jarak yang agak jauh.


0 comments:

Post a Comment

 

Copyright © Maman Jawa Design by O Pregador | Blogger Theme by Blogger Template de luxo | Powered by Blogger